Logo PT.Kereta Api Indonesia Baru 2011
Tahukah anda bahwa logo PT. Kereta Api Indonesia yang legendaris itu telah berubah, Nah tepat pada ulang tahunnya kemarin PT. Kereta Api Indonesia telah merubah desain logonya. Berikut arti dan logo terbaru PT. KAI
Adapun artinya adalah sebagai berikut :
3 Garis melengkung melambangkan gerakan yang dinamis PT KAI dalam mencapai Visi dan Misinya.
2 Garis warna orange melambangkan proses Pelayanan Prima (Kepuasan Pelanggan) yang ditujukan kepada pelanggan internal dan eksternal. Anak panah berwarna putih melambangkan Nilai Integritas, yang harus dimiliki insan PT KAI dalam mewujudkan Pelayanan Prima.
1 Garis lengkung berwarna biru melambangkan semangat Inovasi yang harus dilakukan dalam memberikan nilai tambah ke stakeholders. (Inovasi dilakukan dengan semangat sinergi di semua bidang dan dimulai dari hal yang paling kecil sehingga dapat melesat.)
sumber : kereta-api.co.id